10 Juni 2020 | Dilihat: 956 Kali
Menteri Kelautan Dan Perikanan Resmikan Tambak Udang Di Pasangkayu
noeh21




PASANGKAYU, infoaktual.id - Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo resmikan tambak udang vaname milik PT Randomayang Tambak Lestari (RTL)  di Desa Randomayang, Kecamatan Bambalamotu, kabupaten pasangkayu, sulawesi barat, selasa (9/6/2020)

Dalam meresmikan tambak itu, Menteri Edhy didampingi Dirjen Pengelolaan Ruang Laut, Aryo Hanggono, Dirjen Perikanan Tangkap, M.Sulfikar, Dirjen Perikanan Budidaya, Slamet, Soebjakto, Dirjen Pengawasa Sumber Daya Kelautan dan Perikanan,TB Haeru Rahayu, Direktur Pemantauan dan Operasi Armada Ditjen PSDKP, Punk Nugroho dan Operasional Surveillance Direktorat POA Ditjen PSDKP, Ihksan.P.

Kedatangan rombongan Menteri ini disambut langsung Bupati Pasangkayu, Dr.Ir.H.Agus Ambo Djiwa.MP bersama jajaran Forkopinda Pemkab Pasangkayu.

Bupati Pasangkayu menyampaikan bahwa kondisi wilayah Pasangkayu sebagian besar penduduknya berprofesi sebagai nelayan."Kedepan, daerah kami siap menjadi penyangga Ibu Kota baru di Kalimantan. Dan kehadiran Pak Menteri diharapkan dapat memberi spirit bagi kami untuk terus membangun daerah ini," ujar H.Agus Ambo Djiwa.

Secara terpisah, anggota DPR RI,H.Suhardi Duka menyampaikan, jika tambak adalah pengembangan yang sifatnya berkelompok. Luas tambak ini kurang lebih 13 ribu hektar untuk udang vaname, juga ikan bandeng."Dan kita juga laporkan, hasil dari nelayan ikan tuna disini,di bawah ke Makassar," jelasnya

Dikataka, jika nantinya kalimantan menjadi Ibu kota Negara, daerah Pasangkayu hanya berjarak kurang lebih garis lurus 225 kilo meter.

“Saya sudah laporkan ke bapak Presiden kemarin, kalau Presiden berkeinginan, kedepan Kabupaten kami dapat dijadikan penyangga Ibu kota negara.Tentu kami bisa siapkan 1000 hektar lahan untuk pelabuhan internasional." ujarnya.

Sementara itu, dalam sambutannya menteri Edhy Prabowo menyatakan tidak ada pembangunan yang muncul dari atas, melainkan harus ada keinginan besar yang datang dari bawah. 

Karenanya, diharapkan kepada Gubernur dan Bupati, cukup menugaskan Kepala Dinas untuk melakukan komunikasi dengan KKP dalam memenuhi permintaan pembangunan fasilitas perikanan di Sulawesi Barat.

"Dengan lahan tambak yang dimiliki Kabupaten Pasangkayu saat ini, kami berharap dapat  dimanfaatkan sebaik-baiknya, dan terhadap pelaksana agar melibatkan mayoritas masyarakat. Anggaran telah kami siapkan, tergantung kesiapan program dari Pemkab Pasangkayu,” ungkap Menteri.

Edhy Prabowo juga mengingatkan, kegiatan dilaksanakan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan Covid-19, demi menekan penyebaran virus Coron.(rahman)

Alamat Redaksi/ Tata Usaha

Jalan Anoa No 27 Palu  0822-960-501-77
E-Mail : Infoaktual17@yahoo.com
Rek : mandiri 1510005409963