05 Juli 2020 | Dilihat: 991 Kali
Kepada Kapolres, NCW Serahkan Dokumen Sejumlah Kasus Dugaan Korupsi Di Tolitoli.
noeh21



Tolitoli, infoaktual.id – Nusantara Corruption Watch (NCW)Tolitoli,  Sulawesi Tengah (Sulteng) mendatangi Mapolres Tolitoli guna menyerahkan dokumen sejumlah kasus dugaan korupsi kepada Polres Tolitoli, Jum’at (19/6/2020).

Dipimpin ketuanya, Junaedy Sese, SE, pengurus NCW Tolitoli menyerahkan langsung dokumen tersebut kepada Kapolres Tolitoli, AKBP Budhi Batara Pratidina, SIK., SH., MH.

Kepada media ini, Gideon Siswadi Haromong, selaku koordinator Data NCW, melalui sambungan seluler mengatakan langkah NCW menyerahkan dokumen kasus ini adalah wujud dukungan  konkrit atas komitmen kapolres memberantas korupsi di kota penghasil cengkeh itu. 

“NCW mendatangi beliau (Kapolres, red) sebagai wujud dukungan kongkrit atas komitmen beliau memberantas kasus korupsi di Tolitoli,” ujar Gideon Siswadi Haromong.

Gideon tak merinci kasus apa saja yang mereka laporkan tersebut. Meski demikian, informasi yang berhasil dihimpun media ini, salah satunya berkaitan dengan dana desa (DD) untuk pembebasan lahan pasar di kecamatan Dakopemean.

Kapolres Budhi Batara Pratidina saat dikonfirmasi hal tersebut, membenarkan kedatangan NCW yang menyerahkan berkas laporan kasus.

“Betul, berkas masih saya pegang untuk saya baca, sementara masih kita teliti dulu,” kata Budhi Batara.

Dikatakan kapolres,  pihaknya sedang mempelajari dulu kasus yang disodorkan NCW tersebut, dan akan membukanya ke publik jika sudah naik penyidikan.

Menjawab media ini, Kapolres menyatakan  tetap akan mencermati setiap laporan serupa untuk menhindari bias politik. Karena menurutnya, di tahun politik ini, menjelang pilkada serentak 2020, hal itu sangat mungkin dipolitisir, sehingga keluar dari substansi penegakan hukum, termasuk pemberantasan korupsi. (mrf/din)

Alamat Redaksi/ Tata Usaha

Jalan Anoa No 27 Palu  0822-960-501-77
E-Mail : Infoaktual17@yahoo.com
Rek : mandiri 1510005409963