Berau, infoaktualnews.id I Dalam rangka memaksimalkan peran aktif pembinaan
generasi muda, Kodim 0902 Tanjung
Redep menggelar sosialisasi untuk
kesiapan rekrutmen Komponen Cadangan MATRA DARAT yang dilaksanakan selasa(11/08) di Aula Kodim 0902 Tanjung
Redep, Provinsi Kalimantan Timur.
Hadir dalam kegiatan sosialisasi itu
diantaranya,Pengurus Cabaang Generasi Muda FKPPI (PC-GM FKPPI) 1806
Kabupaten Berau,Keluarga Besar FKPPI
dan sejumlah kelompok tani dari Kecamatan Sambaliung Kabupaten Berau.
Sosialisasi itu merupakan langkah awal
dalam mengsosialisasikan Komponen
Cadangan MATRA DARAT melalui
paparan detail dari Pasiter.
Ketua GM-FKPPI 1806 Kabupaten Berau, Bastian, dalam keterangannya kepada
Media ini mengatakan,rencana rekrutmen akan dilaksanakan bulan september
kemudian akan dilakukan seleksi.
"Bagi generasi muda usia 18 s/d 23 tahun
yang lolos seleksi akan mengikuti
kegiatan pendidikan militer bulan oktober nanti,selama satu bulan," jelasnya.
Lanjut kata Bastian,program Komponen
Cadangan MATRA DARAT sangatlah baik untuk diikuti generasi muda yang ada di
Kabupaten Berau.
"Diharapkan proram itu dapat menjadi
bagian dari gerakan bela negara serta
dapat membentuk watak dan karakter
generasi muda yang kuat serta tertanam
semangat patriotisme dan nasionalisme
di dalam diri generasi muda."
Disamping pelatihan militer,peserta akan
dibekali dengan keterampilan lain, sebagai pendukung aktifitas keseharian dalam
bermasyarakat.
"Lebih menarik lagi,program Komponen
Cadangan MATRA DARAT TNI AD itu
nantinya akan disiapkan untuk
mendukung program ketahanan pangan
nasional sebagai salah satu progaram
strategis negara yang dicanangkan
Mentri Pertahanan Republik Indonesia,"
papar Bastian.
Selaku pembina,Komandan Kodim 0902
Tanjung Redep,Letkol.inf.Fardin Wardhana mengingatkan pentingnya memperkuat
organisasi dibawah binaan Kodim
"Generasi Muda FKPPI dan Keluarga Besar FKPPI agar selalu kompak dalam
menjalankan kegiatan organisasi sesuai
programnya masing-masing dan
senantiasa berkoordinasi dengan
pembina," pinta Dandim
Dalam kesempatan tersebut Fardin
Wardhana juga memperkenalan dirinya
sebagai Dandim baru yang bertugas di
Kabupaten Berau.(Bstn/oli),