09 November 2018 | Dilihat: 215 Kali
Pergoki Istri Bertemu PIL, Eks Kades di Jombang Kena Bogem
noeh21

Jombang - Maksud Teguh Hadi Raharjo (45) mengungkap perselingkuhan istrinya, justru berakhir kesialan. Eks Kades Kepuhkajang, Perak, Jombang itu justru babak belur dianiaya pria idaman lain (PIL) istrinya.

Kapolsek Perak AKP Untung Sugiarto mengatakan, kejadian bermula saat korban memergoki istrinya, Nine Emi Herawati (35) menerima panggilan telepon dari pria lain dini hari tadi.

Tak hanya itu, sang istri nekat keluar rumah menemui PIL tersebut. Ditemani kakak iparnya, Nine menuju ke SPBU Perak.
"Kemudian korban membuntuti istrinya sampai di SPBU Perak," kata kapolsek saat dihubungi detikcom, Jumat (9/11/2018).

Benar saja, di SPBU Perak korban melihat istrinya menghampiri pria lain yang sudah menunggu di dalam mobil. PIL tersebut adalah Basori (48), tetangga korban di Desa Kepuhkajang.

"Sebelum istrinya masuk ke mobil Basori, korban menghadangnya. Kemudian Basori keluar dari mobil dan menyerang korban," terangnya.

Tanpa basa-basi, Basori melayangkan bogemnya ke rahang korban. Pukulan berikutnya secara bertubi-tubi mengenai lengan korban. Tak hanya itu, tendangan telak juga melayang ke perut Teguh.

"Penganiayaan ini dilerai istri korban dan tetangga korban, kemudian korban melapor ke Polsek Perak," ungkapnya.

Usai menganiaya Teguh, Basori justru kabur bersama istri korban. Berdasarkan hasil visum, bapak 3 anak itu mengalami luka lebam di dahi kiri, bahu kiri, lengan dan perut.

Sampai kini, kapolsek mengaku belum meringkus Basori. Pihaknya memilih memintai keterangan para saksi untuk memastikan adanya unsur pidana dalam kasus ini. Selain korban, dia mengaku sudah memeriksa tetangga yang melihat kejadian tersebut.

"Setelah itu baru pelaku kami panggil, kalau tak datang kami tangkap," tegasnya.

Kapolsek menambahkan, perselingkuhan antara istri korban dengan Basori diduga terjadi sejak lama. Namun, baru kali ini Teguh memergoki hubungan gelap istrinya itu.

"Pemicu perselingkuhan ini kayaknya soal ekonomi, belanjanya kurang," tandasnya.
(fat/fat)

Terkait

Alamat Redaksi/ Tata Usaha

Jalan Anoa No 27 Palu  0822-960-501-77
E-Mail : Infoaktual17@yahoo.com
Rek : mandiri 1510005409963